Selasa, 20 Desember 2011



Save the Water ! Think Global Act Local



            Sebagian kota- kota besar di Indonesia sedang mengalami penurunan kualitas dan kuantitas air tanah. Bahkan dalam acara Forum Air Dunia II (World Water Forum) di Den Haag (Maret, 2000) disebutkan bahwa Indonesia termasuk salah satu negara yang akan mengalami krisis air pada 2025. Penelitian Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) menunjukkan, sebanyak 94 persen air tanah di Jakarta sudah tercemar bakteri ecoli dan colifom. Bakteri ini timbul akibat pencemaran limbah industri maupun rumah tangga. Pembangunan yang tidak memperhatikan sistem lingkungan dan peresapan air juga membuat kondisi air tanah makin parah.
                Kondisi di atas membuat berbagai pihak terkait melakukan upaya-upaya untuk memperbaiki kualitas lingkungan khususunya melakukan konservasi air. Selama ini konservasi air atau konservasi lingkungan alam identik dengan pelestarian alam dalam skala besar yang dilakukan oleh pemerintah atau perusahaan besar, misalnya penanaman 1 juta pohon, pelestarian  suaka margasatwa atau hutan lindung . Padahal upaya pelestarian air bisa kita lakukan di halaman rumah kita. Ada  beberapa langkah mudah  yang bisa kita lakukan untuk melestarikan air :

* Menggunakan air secara hemat

Ini adalah cara yang paling mudah namun sangat berpengaruh dalam usaha pelestarian air. Mungkin kita  selama ini tidak pernah bermasalah dengan ketersediaan air tanah di rumah kita namun masih banyak daerah-daerah di Indonesia yang kesulitan air bersih. Menutup kran air jika tidak dipakai adalah upaya kecil jika dibanding  menanam 1 juta pohon namun ini merupakan langkah nyata yang patut dicontoh.



*Membuang sampah pada tempatnya

Jika ada berita tentang banjir di Jakarta pasti ada liputan tentang kondisi Kali Ciliwung lengkap dengan sampah-sampahnya. Kebiasaan sebagian masyarakat yang masih membuang sampah sembarangan (apalagi jika langsung dibuang ke sungai) menjadi salah satu sumber polusi air yang serius. Selain itu hal ini menjadi penyebab terjadinya banjir. Jika kita membuang sampah pada tempatnya hal ini akan mengurangi volume sampah yang ada di sungai dan  menjadikan sungai lebih bersih. Upaya ini akan lebih efektif dengan pemisahan sampah organik dan anorganik dimana sampah organik bisa digunakan sebagai isian lubang biopori.



          

*Menanam pohon di area rumah


Banyak manfaat yang bisa kita dapatkan jika kita menanam pohon di sekitar rumah. Pohon-pohon dapat menahan air hujan . Selain itu pohon menyerap karbon dioksida dan menghasilkan oksigen yang sangat bermanfaat bagi kehidupan kita. Pohon juga dapat menurunkan suhu lingkungan dengan cara menghasilkan uap air yang dikeluarkan melalui mulut daun. Makanya saat berada di bawah pohon yang rindang, kita akan merasa sejuk dan nyaman



 * Membuat lubang resapan air ( lubang biopori)

Biopori adalah lubang sedalam 80-100cm dengan diameter 10-30 cm, dimaksudkan sebagi lubang resapan untuk menampung air hujan dan meresapkannya kembali ke tanah. Biopori memperbesar daya tampung tanah terhadap air hujan, mengurangi genangan air, yang selanjutnya mengurangi limpahan air hujan turun ke sungai. Dengan demikian biopori juga akan mengurangi  aliran dan volume air sungai ke tempat yang lebih rendah, seperti Jakarta yang daya tampung airnya sudah sangat minim karena tanahnya dipenuhi bangunan.
 Langkah-langkah membuat lubang biopori:
  1. Menentukan lokasi sumur resapan, yang diinginkan, disarankan sumur ini dibuat di bawah talang air atau tempat yang debit air hujan cukup banyak. Jika tanah kering, basahi terlebih dahulu, agar proses pengeboran lebih mudah.
  2. Membuat lubang silindris ke dalam tanah, dengan diameter 10-30cm.
  3. Menggali  lubang mencapai kedalaman 100cm (Anda bisa menggunakan linggis atau alat bantu lainnya).
  4. Mengisi lubang dengan sampah organik dari daun-daun kering, pangkasan rumput, atau sampah dapur.
  5. Menutup lubang dengan loster (loster biasanya digunakan sebagai lubang angin yang dipasang di dinding WC atau dinding rumah yang menghadap keluar)

     Kita semua berharap pemerintah melakukan upaya yang lebih intensif dalam rangka konservasi air seperti memberlakukan perijinan pembangunan gedung-gedung yang lebih mengindahkan kelestarian lingkungan, menghentikan illegal logging,menerapkan aturan yang lebih ketat mengenai pembuangan limbah industri, serta reboisasi. Namun sebagai individu bukan berarti kita berpangku tangan saja. Kita bisa berpartisipasi misalnaya dengan melakukan upaya-upaya di atas. Hal-hal kecil yang dilakukan oleh banyak orang akan memberikan dampak yang besar. Semoga dengan kolaborasi pemerintah dan masyarakat kondisi air di Indonesia akan semakin membaik.




source:
http://www.geotek.lipi.go.id/?p=652
http://himpala.com/forums/thread-213.html
http://www.tabloidrumah.com/?p=1543
http://bumihijaumu.org/menanam-pohon-meneduhkan-rumah/



Minggu, 11 Desember 2011


Keadilan Untuk Kaum Difabel


            Baru saja diadakan ASEAN Paragames 2011 di Solo, pada 12-22 Desember 2011 yang lalu. Sebagian dari kita mungkin sempat melihat langsung atau menyaksikan lewat TV event  tersebut. Banyak yang terharu melihat para atlit yang dengan keterbatasan-keterbatasannya ternyata mampu mengukir prestasi yang membanggakan. Melalui event tersebut masyarakat diharap lebih peka terhadap kaum difabel. Di luar penyelenggaraan event tersebut masih banyak  masalah yang dihadapi kaum difabel.
            3 Desember  diperingati sebagai World Disability Day. Sebuah hari untuk menghormati para kaum difabel. Pada tanggal yang sama tahun ini puluhan anak-anak dari YPAC kota Solo sambil duduk di kursi roda masing-masing membawa poster berisi protes perlakuan diskriminatif yang masih sering mereka alami. .Juru bicara YPAC kota Solo, Sugian Noor, mengatakan “Kalau sekarang kan pandangan pada kaum difabel masih diskriminatif, dianggap rendah martabatnya, itu masih kita rasakan..mungkin pandangan seperti itu sudah menjadi stigma negatif
            Sebagian penyandang difabel merasakan tekanan psikis karena di masyarakat mereka merasa tersisih dari komunitas. Selain itu ada anggapan keliru bahwa penyandang difabel adalah golongan  yang non produktif, harus bersekolah di “Sekolah Luar Biasa”, dan ada sebuah ungkapan  yang sangat menyayat hati bila diucapkan yaitu “ penyandang cacat”. Untungnya media sudah mulai memakai ungkapan “kaum difabel” yang dirasa lebih halus.
            Di Indonesia sebagian besar fasilitas publik seperti terminal bus, stasiun, bandara, gedung-gedung perkantoran masih belum dilengkapi sarana-sarana yang memudahkan akses kaum difabel. Para penyandang difabel masih merasa kesulitan untuk mendapatkan akses fasilitas-fasilitas publik. Padahal seharusnya pemerintah memfasilitasi kebutuhan khusus para penyandang difabel agar tidak terasa terjadi diskriminasi kepada mereka.
            Ada baiknya kita melihat fasilitas-fasilitas yang dibuat pemerintah di Negara-negara maju untuk kaum difabel

Gambar di atas memperlihatkan sebuah ramp (bidang miring) yang terletak persis di samping tangga yang dipisahkan oleh dinding pendek. Dengan kemiringan yang landai para pengguna kursi roda dapat lebih mudah mendapatkan akses ke bangunan terkait. 





 Ada sedikit perbedaan antara toilet biasa dengan gambar di atas. Di sana-sini terdapat banyak pegangan untuk memudahkan penyandang difabel (khususnya para pengguna kursi roda) . Fasilitas seperti ini juga bisa ditemukan di beberapa bertaraf internasional di Indonesia untuk memudahkan pasien.


Bagi kita yang diberikan penglihatan normal berjalan lurus bukan hal yang sulit namun bagi para penyandang tuna netra walaupun sudah memakai tongkat hal tersebut terkadang masih sulit dilakukan . dengan jalur pemandu mereka akan lebih mudah berjalan lurus.



Tempat-tempat dimana jalur pemandu ini sebaiknya dibangun:
  • Di bagian depan jalur lalu-lintas kendaraan
  • Di depan pintu rnasuk/keluar dari dan ke tangga
  • Di pintu rnasuklkeluar pad a terminal transportasi urnurn atau area penurnpang
  • Pada trotoar  yang rnenghubungkan antara jalan dan bangunan.
            Sudah selayaknya pemerintah memberikan kemudahan-kemudahan dalam bentuk fasilitas-fasilitas agar para penyandang difabel mendapatkan haknya sebagai warga negara.
            Di beberapa negara maju bahkan murid-murid ataupun mahasiswa difabel bersekolah ataupun kuliah di sekolah-sekolah umum. Hal ini memperlihatkan persamaan hak kepada semua warga negara.
Masyarakat dan pemerintah di negara maju memang cenderung lebih toleran kepada kaum difabel. Selayaknya kita meneladani hal tersebut. Tentu sebagai individu kita harus menyadari bahwa mereka pada dasarnya sama dengan kita. Hanya mungkin sejak lahir mereka tidak diberikan fisik yang sempurna atau karena terjadi kecelakaan yang menyebabkan mereka harus kehilangan anggota tubuhnya.. semoga ke depan pemerintah kita lebih peduli kepada nasib para kaum difabel.
           


Sabtu, 09 Juli 2011

No Connection No Cry

       Pernahkah Anda mengalami saat-saat kurang menyenangkan seperti ini?: Anda sedang berbicara dengan seseorang di hadapan atau di dekat Anda tetapi ternyata orang tersebut sedang sibuk BBMan atau sedang  comment status teman facebooknya atau malah orang tersebut sedang berchatting ria dengan orang lain di dunia maya. Bahkan kalau Anda mau melihat lebih dekat sekarang sebagian orang tidak pernah jauh jauh dari
HP yang hampir  selalu di genggaman tangannya.
       Jumlah pengguna facebook di Indonesia pada Juli 2009 naik hampir 3000% (30 x lipat) dibandingkan bulan yang sama pada tahun sebelumnya. Dan ini adalah yang tertinggi di dunia. Bukan se Asia Tenggara, bukan se Asia, tapi seluruh dunia!

      Data dari facebook.com sendiri menyebutkan jumlah pengguna facebook di Indonesia mencapai 38.860.460 yang menjadikan Indonesia menduduki peringkat pengguna facebook terbanyak kedua di dunia setelah Amerika Serikat.
     Menjamurnya sosial networking seperti Facebook dan Twitter sedikit banyak telah mempengaruhi pola kehidupan manusia.. Kini kita bisa berinteraksi dengan orang-orang yang sudah lama tidak bertemu yang  berada di belahan dunia lain dimanapun dan kapanpun. Namun kemajuan teknologi juga  memberi dampak negatif.
       Menurut Guy Lecky-Thompson dalam artikelnya “FaceBook : Good or Bad for Communication” Interaksi elektronik (maya) perlahan tetapi pasti telah menggeser interaksi sosial, dengan menjauhkan jarak diantara orang-orang. Manusia adalah makhluk sosial, menghilangkan interaksi sosial dalam kehidupan dapat mempengaruhi perkembangan sosial, khususnya jika dimulai pada usia muda.
       Agar interaksi kita di dunia maya dan dunia nyata tetap berimbang ada beberapa tips yang bisa kita lakukan :
  • Melakukan kegiatan sosial networking saat tidak sedang berinteraksi dengan orang lain di dunia nyata
  • Menggunakan sosial networking secara wajar.
  • Menggunakan teknologi untuk menjalin hubungan yang lebih intens dengan  teman atau orang-orang yang sebelumnya telah kita kenal di dunia nyata seperti penggalan kalimat di page awal Facebook: Facebook membantu Anda terhubung dan berbagi dengan orang-orang dalam kehidupan Anda” bukan orang-orang di luar kehidupan Anda.
       Jadi jika suatu saat Anda tidak bisa update status atau follow di twitter ingatlah bahwa sebelum ada facebook bahkan sebelum ada HP kehidupan manusia juga sudah berjalan normal dengan interaksi di dunia nyata. So…….No Connection No Cry


Daftar Pustaka 

Foo,Faye. “Facebook Statistics for Asia” http://www.clicktrue.biz/social-media- marketing/facebook-growth (diakses  tanggal 7 Juli 2011)

Lecky,Guy-Thompson.“Facebook : Good or Bad for Communication” http://www.suite101.com/content/facebook-good-or-bad-for-communication-   a12138(diakses  tanggal 7 Juli 2011)

www.nickburcher.com.”Facebook Usage Figures by Country - July 2008 to July 2011” http://www.nickburcher.com/2011/07/facebook-usage-figures-by-country-july.html (diakses  tanggal 7 Juli 2011)

Rabu, 23 Februari 2011

kejahatan dunia maya

Perkembangan global internet sebagai 'milik' publik menyiratkan adanya harapan-harapan akan terjadinya perubahan ruang dan jarak. Perkembangan tersebut juga diramalkan akan menuju pada terbentuknya entitas dengan sistem tingkah laku tertentu, melalui pola-pola pengujian dengan unsur-unsur dominan berupa pengalaman dan budaya dalam penggunaan informasi. Semua itu pada gilirannya harus diakui oleh hukum mana pun di semua belahan bumi, yang tentu saja berbeda-beda impaknya terhadap kaitan antara hukum dengan ekonomi, politik ataupun ideologi.

Hubungan antara hukum dan teknologi internet tentu saja akan menjadi unik. Dunia cyber sebagai manifestasi sistem informasi dan telekomunikasi yang terpadu dalam suatu jaringan global, adalah ruang tanpa batas yang dapat diisi dengan sebanyak mungkin kategori. Baik yang sudah ada, akan ada, dan mungkin akan terus berkembang. Dari perdagangan, perhubungan, kesehatan, sampai militer, dan sebagainya, dan seterusnya. Bahkan anda sendiri dapat membentuk komunitas dari tingkatan keluarga, arisan sampai pada tingkatan sebuah negara di dunia cyber yang tiada batas (unlimited world).

Hukum dan alat perlengkapannya tentu juga terus berkembang. Yang menjadi masalah adalah apakah hukum dapat berkembang sepesat dan secepat perkembangan dunia cyber? Bahkan pada taraf 'unlimited' yang bisa melanda semua kategori yang sempat terpikirkan manusia seperti u-commerce, u-banking, u-trade, u-retailing dan 'u'-'u' lainnya.

Terus berkembangnya pemanfaatan teknologi internet untuk berbagai kegiatan konvensional sehari-hari telah membuka jalan bagi 'kebebasan cyber'. Baik untuk kegiatan bisnis maupun dalam kegiatan awam sehari-hari, segala sesuatu yang terjadi dalam dunia cyber dapat dilakukan dengan mudah, bebas, canggih, cepat, efisien. Tak perlu lagi bertemu muka secara langsung. Semua ini tentu akan menimbulkan masalah apabila tidak atau belum secara utuh diatur oleh hukum.

Dunia Cyber dan Kejahatan

Teknologi informasi dan komunikasi yang digabungkan dengan internet telah membuka kemungkinan munculnya aktivitas di seluruh bidang dan kategori. Namun demikian hal tersebut belum diimbangi dengan kesiapan dunia hukum dan alat perlengakapannya. Kejahatan cyber bukanlah suatu bentuk kejahatan sederhana, karena pembuktiannya yang sulit dan seringkali dihadapkan pada belum adanya peraturan yang jelas dan tegas. Tidak jarang pelakunya berhasil melakukan penipuan sampai ratusan ribu dolar dan kerugian-kerugian lain pada sistem jaringan data komputer, ternyata hanya dihukum satu atau dua tahun penjara.

Seseorang yang melakukan kejahatan jenis ini terkadang tidak memiliki motif meraup keuntungan ekonomis. Unsur-unsur lain seperti tantangan, kesenangan pribadi (joycomputing), bahkan membuktikan kebolehan teknis sering terlibat di dalamnya. Dalam Introduction to Data Security and Control, Edward R. Buck memberikan ciri-ciri tertentu orang-orang yang mempunyai tendensi kuat untuk melakukan kejahatan cyber, yaitu:
- menyenangi tantangan;
- usia antara 18 sampai dengan 46 tahun;
- enerjik;
- ramah; dan
- cerdas.

Donner B. Parker dalam Crime by Computer mengemukakan ciri yang hampir sama, yaitu:
- usia 18 sampai dengan 30 tahun;
- cerdas;
- penuh hasrat;
- punya motivasi tinggi;
- berani;
- petualang;
- terdidik; dan
- senang tantangan.

Tips Agar Terlihat Online Terus

Seringkali kita mendapati teman terlihat online terus bahkan sampai 24 jam sehingga kita mengira internet pada PC (komputer) atau ponselnya aktif terus, apakah tidak tekor kalau menggunakan penghitungan internet sistem time-based (waktu).
Sebenarnya kita juga bisa terlihat online terus. Caranya 1) Cookies pada ponsel/PC diaktifkan. 2) Jangan Sign Out. 3) Centang check box "Remember me on this computer".
Kita akan terlihat online terus dalam kurun waktu tertentu. Selamat mencoba!

"Keranjingan" gadget

KabarIndonesia - Perkembangan zaman yang diikuti dengan kemajuan di bidang teknologi menyebabkan perubahan gaya hidup masyarakat yang makin mobile dan mendigital. Beberapa waktu belakangan ini “keranjingan” gadget semakin mewabah di kalangan remaja.

Sesuai polling pada koresponden siswa SMA dan mahasiswa, mereka mengaku punya gadget. Bahkan 20% diantaranya memiliki lebih dari tiga gadget, 40% dua sampai tiga gadget, dan hanya 40% yang mengaku hanya punya satu. Sepertinya handphone masih jadi primadona karena 78% diantaranya adalah handphone , Mp3/ipod hanya 4% sedangakan 18% lainnya mengaku mempunyai laptop dan notebook.

“Aku punya beberapa gadget seperti handphone dan laptop, kalau hp aku punya 2 hp GSM dan satu CDMA, semuanya selalu nemenin kemanapun aku pergi…kalau ketinggal satu saja rasanya ada yang kurang gitu,” ungkap Ayu Putri, mahasiswi Public Relation Universitas Muhammadiyah Malang.

Kini gadget seperti handphone tidak lagi berfungsi sebagai alat komuikasi saja, dengan fitur-fitur yang makin modern dan canggih membuatnya sekeligus menjadi sarana entertaintment bagi penngunanya.

Kecanggihan gadget menjadi alasan paling banyak pengguna yang memiliki lebih dari satu, 40 % responden mengakui hal ini. Sedangkan 4 persen memilih gadget karena mereknya, dan sisanya memilih operasional yang mudah untuk menentukan gadget pilihannya.

“Karena aku sedikit narsis dan suka banget foto…aku memilih Sony Ericson K850i yang dilengkapi dengan kamera 5 megapixel jadi aku bisa berfoto-foto ria dengan hasil yang bagus,” tambah cewek asal kota Probolinggo ini.


Wajib Mengikuti Tren

Ritual untuk berganti-ganti ponsel sudah menjadi kewajiban remaja saat ini. Alasannya beragam, mulai dari kebutuhan sampai alasan ikut-ikutan tren dan nggak mau kalo dikatakan ketinggalan jaman. Mungkin ini yang menjadi alasan Betha Landes K.S, mahasiswi Universitas Muhammadiyah Malang yang mengaku suka gonta-ganti ponsel.

“Nggak seru ah..klo hpnya itu-itu aja, kan harus ngikutin trend,” ujar Wakil 1 Duta Wisata Kakang Mbakyu Kota Malang ini.

Nokia tipe 3610 dan 3310 adalah gadget pertama Betha saat duduk dibangku SMP. Ia kemudian berganti dengan Nokia 6600 lalu 7610 dan baru kemudian ia mengganti ponselnya dengan Nokia N73 dan N81.

Meski mengikuti tren, bukan berarti Betha menjadi latah gadget. “Aku suka gonta-ganti handphone karena aku menyesuaikan dengan kebutuhanku tapi aku juga tetep inget budget…nggak sembarangan beli hp mahal..he..he...”

Memiliki gadget banyak tak sekadar untuk up date tren saja, tapi gadget juga sangat mendukung tugas kuliah, apalagi sekarang hampir semua pembelajaran di sekolah atau universitas ter-computerized.

“Dengan adanya Komputer apalagi laptop, itu sangat membantu banget buat aku untuk mengerjakan tugas-tugas kuliahku, apalagi sekarang dosen nyuruh ngumpulin tugannya lewat email…nggak lucu donk kalau kita gaptek dan nggak punya email,” seru Bachtiar Hamzah, mahasiswa FIA Universitas Brawijaya Malang.

Saat ini dunia sudah semakin maju dan terbuka, sehingga untuk masa yang akan datang tren teknologi tidak bisa dibendung.


Gadget Nggak Hanya Positif

Sayangnya, selain punya dampak positif, gadget ini sering jadi biang kerok di sekolah. Jadi sarana canggih buat menyontek, atau ber-SMS ria bahkan mendengarkan musik saat berlangsungnya proses belajar mengajar dan lebih parahnya kecanggihan gadged ini di bubuhi hal yang ‘macam-macam’. Fenomena ini terjadi nyaris di semua sekolah.

Danang Prianggoro, siswa salah satu SMAN di Malang mengaku pernah tertangkap basah waktu mencontek lewat SMS saat ujian. “Padahal waktu itu aku udah sembunyi-sembunyi baca contekan di hpku, eh….ternyata ketahuan juga..he..he…” Ujar drummer berkaca mata kelahiran 7 Oktober 1992.

Akibatnya dia harus mendapat nilai yang kurang memuaskan. Akhirnya sekarang dia sudah menyadari untuk tidak melakukan lagi perbuatan itu.

“He..he…sejak saat itu aku jadi kapok buat nyontek dan nggak mau lagi…mendingan belajar karena percuma saja kalau nilai ujian kita bagus tapi hasil nyontek.”

Memang nggak mudah meregulasi penggunaan teknologi saat ini. Contohnya seperti teknologi internet. Sekarang semenjak internet mulai menjadi tren, remaja menjadi ketergantungan dengan internet misalnya dalam mengerjakan tugas kuliah atau sekolah.
Seperti pengalaman Olan Yofian, mahasiswa UMM jurusan Ilmu Komunikasi yang mengaku bahwa suka cari referensi tugas di internet.

“Selain facebook-an, biasanya aku juga sambil cari-cari bahan referensi buat tugas kuliahku karena internet kayak kamus serba ada… tinggal copy paste he..he…jadi nggak perlu susah-susah ke perpustakaan,” tambah cowok berambut ikal ini.

Tapi mahasiswa konsentrasi audio visual ini bilang kalau di nggak mentah-mentah mengcopy tapi dia juga memasukkan pemikirannya sendiri.

“Nggak aku copy paste gitu ajalah… aku juga nambahin dari referansi buku juga, kan nggak semua yang ada di internet itu benar,” tambahnya.

Teknologi memang nggak selamanya jadi sahabat karena kalau kita nggak bisa menggunakannya dengan benar maka bakalan jadi boomerang buat kita sendiri. (*)

Bagaimana Dampak Teknologi Informasi?

Setelah sekian tahun seekor kucing mengembara, akhirnya kucing itu berhasil ditemukan kembali berkat chip yang telah ditanamkan padanya yang memberikan informasi identitas pemiliknya.
Beberapa waktu yang lalu di sebuah surat kabar memasang foto sebuah keluarga yang bahagia lengkap dengan seekor kucing kesayangannya. Sepintas fotonya tersebut biasa-biasa saja karena hanya menceritakan sebuah keluarga. Tetapi kalo diteliti lebih lanjut, ternyata kucing kesayangan mereka itu baru saja ditemukan dari pengembaraannya sekian tahun. Kucing tersebut ditemukan berkat bantuan sebuah chip yang ditanam pada tubuh kucing tersebut yang memberikan informasi mengenai identitas pemiliknya. Ini contoh kecil dari dampak positif teknologi bagi kehidupan manusia.
Dampak positif pemanfaatan teknologi informasi lainnya misalkan di bidang jasa pelayanan kesehatan. Institusi kesehatan menggunakan teknologi informasi untuk memberikan pelayanan secara terpadu dari pendaftaran pasien sampai kepada system penagihan yang bisa dilihat melalui internet. Contoh lain misalnya di bidang hiburan. Sekarang banyak bermunculan polling atau layanan masyarakat dalam bentuk SMS (Short Message Service), termasuk juga untuk sistem perbankan.

Pernahkah kita sadari di lain sisi, kita mendengar dampak negatif dari pemanfaatan teknologi? Salah satu penelitian yang di lakukan di Universitas Tohoku Jepang menunjukan bahwa jika anak-anak dijejali aneka permainan komputer, maka lama-kelamaan akan terjadi kerusakan di sebagian otaknya (masih mau main game berlama-lama lagi?). Atau seperti kejadian di Thailand di mana seorang gadis remaja gantung diri karena frustasi tidak dapat menyelesaikan permaian bomber man. Di bidang kriminalitas, walaupun belum ada penelitian yang kongkret tapi dipercaya bahwa ada korelasi positif antara bermain permainan computer dengan tingkat kejahatan di kalangan anak muda, khususnya permaian komputer yang banyak memuat unsur kekerasan dan pembunuhan. Di bidang perbankan, lebih mengkhawatirkan lagi penggunaan kartu kredit illegal (carding). Belum lagi perseteruan antara pembuat virus dan antivirus yang tidak pernah berhenti sepanjang masa.

Fenomena seperti ini adalah sebagian kecil contoh yang dekat dengan kehidupan kita. Yang menjadi pertanyaannya sekarang adalah bagaimana kita harus menyikapi? Apakah kita berdiam diri? Atau ikut terlibat dalam perkembangan teknologi informasi? Dampak positif dan negative dari suatu perkembangan teknologi adalah pilihan di tangan kita.

Banyak literatur yang mendefinisikan teknologi informasi. Secara simpel, teknologi informasi dapat didefinisikan sebagai suatu teknologi yang berfungsi untuk menghasilkan, menyimpan, mengolah, dan menyebarkan informasi tersebut dengan berbagai bentuk media dan format (image, suara, text, motion pictures, dsb). Mari kita telusuri bagaimana dampak teknologi informasi terhadap kehidupan kita. Dari pengalaman dan pengamatan, tahapan pemanfaatan teknologi informasi dimulai pada saat teknologi informasi dianggap sebagai media yang dapat menghemat biaya dibandingkan dengan metode konvensional, misalkan saja pemakaian mesin ketik, kertas, penghapus, tip-ex, proses editing, dsb yang cenderung tidak efisien. Sekarang dengan bantuan komputer kita bisa melihat hasil ketikan di layar monitor sebelum dicetak (paperless). Lebih effisien dalam waktu dan tempat penyimpanan file. Makanya dahulu banyak kursus mengetik, sekarang sudah jarang kita temui kursus mengetik apalagi di kota-kota besar.

Setelah dirasakan bahwa teknologi Informasi dapat menggantikan cara konventional yang memberikan benefit, maka orang mulai melihat kelebihan lainnnya, misalnya menggantikan sarana pengiriman surat dengan surat eletronik (e-mail), pencarian data melalui search engine, chatting, mendengarkan musik, dan sebagainya dimana pada tahapan ini orang sudah mulai menginvestasikan kepada perangkat komputer. Nah, dari manfaat yang didapatkan, teknologi informasi mulai digunakan dan diterapkan untuk membantu operasional dalam proses bisnis. Misalnya perusahaan dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan dengan menyediakan informasi jasa dan produk yang ditawarkan tanpa dibatasi waktu dan ruang.

Orang sudah mau investasi dalam menyediakan perangkat keras dan lunak untuk mengelola data dan menghasilkan laporan secara lebih akurat dan menyeluruh. Dari level top management proses pengolahan data menjadi informasi dan akhirnya menjadi pengetahuan (knowledge) digunakan sebagai proses untuk mengambil keputusan sehingga keputusan yang diambil akan terstruktur dan terarah (Executive Decision Making). Tahapan terakhir dimana orang sudah berani menginvestasi secara optimal untuk perangkat keras, perangkat lunak, dan sumber daya manusia untuk mengoperasikan bisnisnya. Pemanfaatkan teknologi infomasi sudah secara menyeluruh dan terpadu untuk menghasilkan keuntungan bagi perusahaan dan meningkatkan effisiensi dan effektivitas perusahaan.

Kalau kita kaitkan perkembangan teknologi informasi dengan pemerintah saat ini yang lebih dikenal dengan e-government, tahapan penerapan teknologi informasi dikategorikan dalam tahapan persiapan, pematangan, pemantapan dan pemanfaatan. Menurut pengamatan dan penelitian yang dilakukan oleh Departmen Komunikasi dan Informasi, saat ini Indonesia baru memasuki tahapan persiapan dan menuju ke arah pematangan. Jadi masih banyak sekali pekerjaan rumah yang harus dikerjakan oleh pemerintah untuk mensosialisaikan kepada masyarakat dalam pemanfaatan teknologi informasi. Jika kita bergantung sepenuhnya kepada pemerintah, jelas kita akan tertinggal jauh dan memakan waktu yang lama. Disini dituntut peranan kaum professional yang aktif untuk mensosialisasikan pemanfaatan teknologi di segala bidang. Salah satu yang merupakan terobosan kreatif adalah pemanfaatan open source sebagai platform dalam menciptakan aplikasi. Contohnya seperti yang dilakukan tim SisFoKampus (www.sisfokampus.net) dalam mengembangkan penerapan komputerisasi dalam dunia pendidikan. Memang kendala yang utama dihadapi adalah bagaimana mengubah pola pikir dari institusi pendidikan dan menyiapkan infrastruktur yang mendukung. Yang jelas belajar dari pengalaman, jika masyarakat sudah merasakan penerapan SisFoKampus dapat menciptakan efisiensi dalam proses belajar mengajar, efisiensi biaya, dan mendorong terbentuknya komunikasi kampus secara terorganisir, maka dengan sendirinya sisfokampus akan berkembang dan dibutuhkan.

Situs jejaring sosial

Situs jejaring sosial telah menemukan puncaknya di pertangahan 2000an terrakhir ini. dimulai dari friendster yang menggurita sejak tahun 2004 dan mencapai puncaknya di tahun 2007. Tahun 2008 dan 2009 adalah masa emas dari situs jajaring sosial Facebook.com yang telah mendapatkan member sebanyak 350 juta di seluruh dunia. Sekarang begitu banyak situs jejaring sosial bertebaran di seluruh dunia. ada banyak cara mereka menggaet member untuk berduyun-duyun menjadi member mereka. mulai dari games-games yang ditawarkan yang membuat orang betah berlama-lama di situs tersebut hingga dengan membagi-bagikan sebagian keuntungan untuk para membernya. Tentu saja, alasan utama orang bergabung di situs jejaring adalah menemukan kawan-kawan lama mereka dan berinteraksi dengan teman-teman mereka sekarang.
Sekarang tinggal anda yang menentukan, anda yang mengatur hidup anda untuk situs jejaring sosial atau waktu anda akan didikte oleh berbagai kesenangan di situs jejaring tersebut. Gunakan dengan bijak waktu anda selama berinternet.

Tambahan Informasi situs-situs jejaring sosial
1. www.facebook.com
2. www.twitter.com
3. www.friendster.com
4. www.hi5.com
5. www.mypage5.com
6. www.orkut.com
7. www.yuwie.com
8. www.tagged.com
9. www.mypage5.com
10.www.socint.com
11. www.kenalanyuk.com (indonesia punya)
12.www.kombes.com (indonesia punya)

Lebih lanjut tentang: Situs-Situs Jejaring Sosial

Anak di Era Digital

Hari Senin minggu lalu, temen Bunda gak masuk kantor, ditunggu sampai sore, gak ada kabar. Minggu sebelumnya memang bilang mau cuti karena mau renov rumah, tapi form cuti belum diajukan. Hari selasa, belum kelihatan dan gak ada kabar juga. Bunda kirim sms menanyakan. Eh, langsung di telpon dan membawa kabar buruk “Rin, saya cuti mendadak, formnya menyusul ya. Anak saya dari hari Minggu belum pulang”. Deg!. Bunda langsung gemeter. Membayangkan temen Bunda, seorang Bapak yang mengkhawatirkan anak gadisnya berusia 17 tahun sudah 3 hari gak pulang tanpa kabar. Teman sekolahnya tidak ada yang tahu keberadaannya. Bunda terus minta update perkembangannya. Sorenya katanya anaknya sudah sms yang bilang bahwa dia di rumah temen, baik2 saja dan akan segera pulang, tanpa menginformasikan alamat temannya. Hari Rabu sore, Bunda di sms lagi katanya anaknya sudah pulang dengan selamat. Alhamdulillah, ikut lega.

Setelah masuk kantor, Bunda tanya ke teman itu, apakah sebelumnya ada masalah dengan si anak. Kata temen Bunda, kalau dari sisi orangtua, teman Bunda merasa gak ada masalah. Ternyata si anak merasa gak suka selalu dilarang pergi2. Padahal maksud ortunya baik, karena lagi musim hujan. Maka sebagai pelampiasan, si anak pergi tanpa pamit ke rumah temannya. Orangtua mengira perginya masih di dekat2 rumahnya di Bekasi. Ternyata si anak pergi dan nginap di rumah temannya di Tangerang yang dikenalnya lewat Facebook!. Astahgfirullah. Untungnya teman si anak itu cewek juga. Tapi kan tetep ngeri banget. Apalagi setelah banyak kasus anak hilang gara2 dibawa kabur teman kenalannya di Facebook.

Bunda juga punya anak cewek jadi kebayang bagaimana panik dan kalutnya teman Bunda itu. Memang tidak mudah ya mendidik dan membimbing anak di era digital seperti sekarang ini. Jejaring sosial sangat marak. Informasi, foto, video gampang sekali diakses. Apalagi kalau membaca sharing mengenai tingkah polah anak di era digital ini di blog nya mam Motik, makin merinding dan gemeter deh.

Pagi tadi Bunda mendapat forward email dari teman kantor yang katanya Facebook akan ditutup tgl 15 Maret nanti. Beritanya di Facebook will end on March 15th!. Karena Bunda termasuk orang yang bukan FB addict, jadi reaksinya biasa saja. Saat Bunda kabarkan ke teman Bunda yang anaknya barusan kabur itu, reaksinya seneng banget hehehe. Karena penasaran dengan berita itu, Bunda googling atas kebenarannya. Ada link yang menyebut itu hanya hoax semata : Facebook will NOT end on March 15th. Hoax news story spreads like wildfire. Bagi FB mania pasti suatu hal yang melegakan :D . Kalau Blog di hapuskan dari dunia ini baru deh Bunda nangis darah dan melakukan demo hahaha :mrgreen:

Kembali ke soal anak di era digital tadi. Bunda sebagai orangtua pengin banget dan maunya nanti Dita dewasa, dia dekat sama Ayah dan Bundanya. Bisa curhat ttg permasalahannya di sekolah, pergaulan dll. Ayah Bunda bisa berperan sebagai orangtua sekaligus teman. Jadi anak bernai mengungkapkan apa yang dipikirkan sehingga tidak melakukan hal-hal yang bikin hati orang tua dag dig dug der seperti itu. Bisa gak ya??? Yaaa..itu PR bagi semua orangtua di dunia ini. Jadi orangtua itu ternyata gak mudah ya? :D
http://ron-motz.blogspot.com/2011/01/share-seminar-ibu-elly-risman-orang-tua.html

6 jenis hacker yang berbeda

6 jenis hacker yang berbeda


Istilah Hacker biasa dipakai untuk mendeskripsikan seorang individu ahli teknologi yang memiliki kemampuan untuk mengontrol komputer, aplikasi atau situs orang lain melalui tanpa seizin si pelaku.
Akan tetapi, tahukah agan bahwa ada beberapa jenis hacker yang berbeda, dan tidak semuanya adalah jahat?

Berikut ini adalah 6 jenis hacker (Hats Hacker) yang berbeda:

1. White Hat Hacker

White hat

White hat hacker,
Mereka juga dikenal sebagai ethical hacker, adalah asal muasal dari information technology, seorang yang secara etik melawan serangan terhadap sistem komputer. Mereka sadar bahwa internet sekarang adalah perwakilan dari suara umat manusia. Seorang White Hat akan memfokuskan dirinya untuk membangun jaringan keamanan (security system), dimana Black Hat (lawannya) akan mencoba menghancurkannya. White Hat juga seringkali digambarkan sebagai orang yang menerobos jaringan untuk menolong si pemilik jaringan menemukan cacat pada system keamanannya. Banyak dari mereka yang dipekerjakan oleh perusahaan computer security; mereka disebut sebagai sneakers. Sekumpulan dari orang-orang ini disebut Tiger Teams.

Perbedaan mendasar antara White dan Black Hat adalah White Hat Hacker mengklaim mereka mengobservasi dengan Etika Hacker. Seperti Black Hat, White Hat biasanya sangat mengerti internal detail dari security system, dan dapat menciptakan kode untuk memecahkan masalah yang ada.
2. Red Hat Hacker

Red Hat

Secara sederhana, Red Hat Hacker berpikir dengan:

* Hat (Red = Fire) / Perumpamaan Red Hat seperti Api
* Intuition = Intuisi adalah perasaan yang tak dapat dijelaskan bahwa sesuatu itu benar bahkan ketika Anda tidak punya bukti atau bukti itu
* Opinion = Pendapat, menilai sesuatu dari sisi yang berbeda.
* Emotion (subjective) = Emotion is everything.
3. Yellow Hat Hacker

Secara sederhana, Yellow Hat Hacker berpikir dengan:

* Hat (Yellow = Sun) / Perumpamaan Yellow Hat seperti Matahari
* Praise = Pujian, mereka melakukan itu untuk ketenaran (fame)
* Positive aspects (objective) = Berbuat untuk mendapatkan aspek yang positif
4. Green Hat Hacker

Secara sederhana, seorang Green Hat Hacker berpikir:

* Hat (Green = Plant) / Perumpamaan Green Hat seperti Tanaman
* Alternatives = Mempunya beragam cara alternatif
* New approaches = Pendekatan baru, melakukan sesuatu dengan cara yang baru
* Everything goes (speculatif) = Sepotong informasi yang bersifat spekulatif, berdasarkan dugaan bukan pengetahuan (Pola pikir Green Hat)
5. Blue Hat Hacker

Secara sederhana, Blue Hat Hacker berpkir dengan:

* Hat (Blue = Sky) / Perumpamaan Blue Hat seperti Langit
* Big Picture = Mempunyai gambaran yang hebat tentang suatu hal.
* Conductor hat = Diibaratkan seperti konduktor.
* Thinking about thinking = Memikirkan apa yang dipikirkan (Genius nih gan) :iloveindonesia
* Overall process (overview) = Keseluruhan proses.
* Menunjuk kepada perusahaan konsultasi komputer security yang digunakan untuk menjalankan bug test sebelum system dijalankan.
6. Black Hat Hacker


Black hat hacker (juga dikenal sebagai Darkside Hacker). Black hat hacker adalah hacker berorientasi criminal dengan sifat perusak. Biasanya mereka ada diluar security industry dan oleh para modern programmers. Biasanya Black hat adalah seorang yang memiliki pengetahuan tentang kecacatan system dan mengeksploitasinya untuk mendapatkan keuntungan pribadi. Banyak Black Hat mengutamakan kebebasan individu daripada accessibility dari privacy dan security. Black Hats akan mencari cara untuk membuat lubang yang terbuka pada system menjadi semakin lebar; mereka akan melakukan cara-cara untuk membuat seseorang memiliki kontrol atas system. Black hat akan bekerja untuk menghasilkan kerusakan dan/atau untuk mengancam dan memeras seseorang.

Black-hat hacking adalah sebuah tindakan yang tidak disetujui untuk membobol system tanpa seijin dari pihak berwenang, biasanya dilakukan pada komputer yang terhubung dengan jaringan.
7. Grey Hat Hacker


Grey hat dalam komunitas komputer security adalah hacker dengan skill yang kadang-kadang bertindak secara legal dengan itikad baik, tapi kadang juga tidak. Ia adalah perpaduan dari white dan black hat hackers. Mereka meng-hack untuk keuntungan pribadi tapi tidak memiliki tujuan yang merusak. Sebagai contoh, sebuah serangan terhadap bisnis perusahaan dengan praktik tidak etis dapat dikatakan sebagai tindakan Black Hat.
Tetapi, seorang Gray Hat tidak akan melakukan sesuatu yang jahat, walaupun dia telah melanggar hukum.
Jadi bukannya dikatakan sebagai Black Hat, dia dikatakan sebagai Grey Hat Hack. Seorang yang masuk ke system komputer hanya untuk meninggalakan jejak, dan tidak melakukan tindakan perusakan, ini yang dinamakan Grey Hat.

Perbedaan Hacker dan Cracker

Perbedaan Hacker dan Cracker


HACKER


1.Mempunyai kemampuan menganalisa kelemahan suatu sistem atau situs. Sebagai contoh : jika seorang hacker mencoba menguji situs Yahoo! dipastikan isi situs tersebut tak akan berantakan dan mengganggu yang lain. Biasanya hacker melaporkan kejadian ini untuk diperbaiki menjadi sempurna.
2.Hacker mempunyai etika serta kreatif dalam merancang suatu program yang berguna bagi siapa saja.
3. Seorang Hacker tidak pelit membagi ilmunya kepada orang-orang yang serius atas nama ilmu pengetahuan dan kebaikan.

CRACKER
1. Mampu membuat suatu program bagi kepentingan dirinya sendiri dan bersifat destruktif atau merusak dan menjadikannya suatu keuntungan. Sebagia contoh : Virus, Pencurian Kartu Kredit, Kode Warez, Pembobolan Rekening Bank, Pencurian Password E-mail/Web Server.
2. Bisa berdiri sendiri atau berkelompok dalam bertindak.
3. Mempunyai situs atau cenel dalam IRC yang tersembunyi, hanya orang-orang tertentu yang bisa mengaksesnya.
4. Mempunyai IP yang tidak bisa dilacak.
5. Kasus yang paling sering ialah Carding yaitu Pencurian Kartu Kredit, kemudian pembobolan situs dan mengubah segala isinya menjadi berantakan. Sebagai contoh : Yahoo! pernah mengalami kejadian seperti ini sehingga tidak bisa diakses dalam waktu yang lama, kasus clickBCA.com yang paling hangat dibicarakan tahun 2001 lalu.

Dua Jenis Kegiatan Hacking:
1. Social Hacking, yang perlu diketahui : informasi tentang system apa yang dipergunakan oleh server, siapa pemilik server, siapa Admin yang mengelola server, koneksi yang dipergunakan jenis apa lalu bagaimana server itu tersambung internet, mempergunakan koneksi siapa lalu informasi apa saja yang disediakan oleh server tersebut, apakah server tersebut juga tersambung dengan LAN di sebuah organisasi dan informasi lainnya.
2. Technical Hacking, merupakan tindakan teknis untuk melakukan penyusupan ke dalam system, baik dengan alat bantu (tool) atau dengan mempergunakan fasilitas system itu sendiri yang dipergunakan untuk menyerang kelemahan (lubang keamanan) yang terdapat dalam system atau service. Inti dari kegiatan ini adalah mendapatkan akses penuh kedalam system dengan cara apapun dan bagaimana pun.

Contoh Kasus Hacker:
1. Pada tahun 1983, pertama kalinya FBI menangkap kelompok kriminal komputer The 414s(414 merupakan kode area lokal mereka) yang berbasis di Milwaukee AS. Kelompok yang kemudian disebut hacker tersebut melakukan pembobolan 60 buah komputer, dari komputer milik Pusat Kanker Memorial Sloan-Kettering hingga komputer milik Laboratorium Nasional Los Alamos. Salah seorang dari antara pelaku tersebut mendapatkan kekebalan karena testimonialnya, sedangkan 5 pelaku lainnya mendapatkan hukuman masa percobaan.

2. Digigumi (Grup Digital) adalah sebuah kelompok yang mengkhususkan diri bergerak dalam bidang game dan komputer dengan menggunakan teknik teknik hexadecimal untuk mengubah teks yang terdapat di dalam game. Contohnya : game Chrono Trigger berbahasa Inggris dapat diubah menjadi bahasa Indonesia. Oleh karena itu, status Digigumi adalah hacker, namun bukan sebagai perusak.

3. Pada hari Sabtu, 17 April 2004, Dani Firmansyah, konsultan Teknologi Informasi (TI) PT Danareksa di Jakarta berhasil membobol situs milik Komisi Pemilihan Umum (KPU) di http://tnp.kpu.go.id dan mengubah nama-nama partai di dalamnya menjadi nama-nama "unik", seperti Partai Kolor Ijo, Partai Mbah Jambon, Partai Jambu, dan lain sebagainya. Dani menggunakan teknik SQL Injection(pada dasarnya teknik tersebut adalah dengan cara mengetikkan string atau perintah tertentu di address bar browser) untuk menjebol situs KPU. Kemudian Dani tertangkap pada hari Kamis, 22 April 2004.

Akibat yang Ditimbulakan oleh Hacker dan Cracker
Hacker: membuat teknologi internet semakin maju karena hacker menggunakan keahliannya dalam hal komputer untuk melihat, menemukan dan memperbaiki kelemahan sistem keamanan dalam sebuah sistem komputer ataupun dalam sebuah software, membuat gairah bekerja seorang administrator kembali hidup karena hacker membantu administrator untuk memperkuat jaringan mereka.
Cracker: merusak dan melumpuhkan keseluruhan sistem komputer, sehingga data-data pengguna jaringan rusak, hilang, ataupun berubah.


Kesimpulan
Para hacker menggunakan keahliannya dalam hal komputer untuk melihat, menemukan dan memperbaiki kelemahan sistem keamanan dalam sebuah sistem komputer ataupun dalam sebuah software. Oleh karena itu, berkat para hacker-lah Internet ada dan dapat kita nikmati seperti sekarang ini, bahkan terus di perbaiki untuk menjadi sistem yang lebih baik lagi. Maka hacker dapat disebut sebagai pahlawan jaringan sedang cracker dapat disebut sebagai penjahat jaringan karena melakukan melakukan penyusupan dengan maksud menguntungkan dirinya secara personallity dengan maksud merugikan orang lain. Hacker sering disebut hacker putih (yang merupakan hacker sejati yang sifatnya membangun) dan hacker hitam (cracker yang sifatnya membongkar dan merusak).

7 Tips Nge-Tweet Aman Dari Hacker

7 Tips Nge-Tweet Aman Dari Hacker

– Selain Facebook, Twitter adalah wadah yang hampir seutuhnya terbuka serta riskan terkena serangan. Untuk itu keamanan dalam nge-tweet harus tetap terjaga agar akun Anda tidak disusupi hacker dan Anda juga tidak gampang terjebak dalam jeratan penjahat kriminal. Ini tipsnya.
1. Bersikap skeptis
Twitter memang memiliki ‘cap’ Verified Accounts untuk sejumlah selebritas atau figur publik. Namun, bukan lantas Anda bisa langsung mem-follow mereka yang telah ‘dicap’. Mengapa? Tak ada yang bisa luput dari aksi pembajakan, pun juga akun-akun tersebut. Jadi sebelum Anda memutuskan untuk mem-follow, cek dulu dengan cermat dan pastikan tweet-tweetnya bukan spam.
Hacker biasanya membajak akun untuk menyebarkan spam dan scam serta link yang berujung pada situs malware, sehingga data pribadi Anda bisa dicuri. Hati-hati pula terhadap link yang ada di Twitter, terutama link yang diberikan via Direct Messages(DM). Meskipun pesan itu datang dari akun orang yang Anda kenal, tapi tetap jangan asal ngeklik.
2. Login hanya di Twitter.com
Twitter sangat terbuka pada pengembang atau pihak ketiga. Sebelumnya, para penguna Twitter bisa dengan mudah login di situs pihak ketiga tanpa melalui situs resmi Twitter.com. Hal ini membuat user rentan akan aksi kejahatan cyber karena mereka dengan gampangnya memasukkan data login ke situs ‘asing’. Beruntung, kini Twitter telah mengubah kebijakannya di mana user harus melalui proses yang disebut dengan Oauth sebelum akhirnya dihubungkan ke aplikasi yang dituju secara langsung.
3. Gunakan password yang kuat
Pakai password yang berbeda untuk tiap akun. Password harus dibuat dengan kompleks, memakai kombinasi huruf dan angka. Cegah browser untuk megingat password Anda dan jika memungkinkan, tiap beberapa bulan sekali Anda sebaiknya mengubah password. Langkah-langkah tersebut akan menghindari aksi hacking.
4. Pakai software yang mumpuni
Pastikan keamanan internet Anda dilengkapi dengan sistem software yang update. Saat Anda membuka link, jangan mudah percaya pada situs yang mencoba untuk menginstall software apapun pada PC Anda, atau yang menawarkan untuk men-scan malware. Segera ambil langkah pembersihan jika Anda menyadari bahwa ada program
baru yang terinstall dengan sendirinya di piranti Anda.
5. Jaga akun Anda tetap ‘bersih’
Sekali user membolehkan suatu aplikasi mengakses akun mereka, maka akses tersebut akan terbuka terus sampai user mematikannya. Hal ini bisa berpotensi pada lubang keamanan dan tidak tertutup kemungkinan pemilik aplikasi bisa membuka DM Anda. Maka rajin-rajinlah mengaudit akun Anda.
Klik ‘Settings‘ lalu ‘Connections‘. Pilih ‘Revoke Access‘ pada semua aplikasi yang tidak Anda pakai. Lain kali, hindari terkoneksi dengan aplikasi jahat dengan cara mengklik search untuk nama aplikasi tersebut dan cek reputasinya sebelum Anda memakainya.
6. Waspadai Scam
Jangan terjebak scam yang mengaku dari bank atau PayPal dan meminta informasi finansial Anda. Jangan pula mudah percaya pada skenario meminta uang atau menawarkan Anda mendapatkan follower dalam waktu singkat.
7. Lindungi privasi Anda
Apa yang Anda posting di Twitter akan ‘abadi’ meski Anda menghapusnya. Jadi, pikir baik-baik sebelum nge-tweet. Jangan mengumbar kebiasaan buruk di Twitter, serta hindari membagi informasi sensitif, termasuk alamat e-mail.
Jika hendak berlibur, jangan memberitahukan ke mana tujuan Anda di Twitter, kecuali Anda sudah selesai bepergian. Twitter adalah situs yang hampir seutuhnya menjadi ruang publik. Jika Anda ingin lebih private, pastikan fitur ‘protect‘ Anda dalam keadaan aktif.

Yakinkah Password Anda sudah aman dari hacker?

Yakinkah Password Anda sudah aman dari hacker?


Kali ini kita akan membahas tentang metode pembobolan akun Facebook, email dan akun online lainnya. Sayangnya tak semua pemilik account tersebut sadar kalau facebook atau emailnya bisa dibobol orang lain.

Andakah salah satunya?…
Seminggu yang lewat facebook saya di masuki maling, untung yang hilang cuma chips poker doang,kl sempat password facebook di ganti gmn…?

kadang kita tak memiliki metode akurat untuk mendeteksi pengakses lain selain diri kita.

Jangan Anda pikir sebuah akun facebook tetap aman ketika tak terlihat tanda-tanda keanehan di dalamnya.

Hacker profesional tak akan pernah meninggalkan jejak sekecil apapun yang berpotensi memancing kecurigaan si pemilik akun.

Ini pentingnya belajar “PSIKOLOGI HACKER”:
Tujuan hacker memasuki akun orang lain semata-mata bukan ingin merusak, merubah dan unjuk gigi kalau mereka adalah orang lain yang bisa masuk akun selain pemilik aslinya.

Tujuan lebih mulia mereka adalah :MENCURI DATA.
tentu saja seorang pencuri data tak akandengan sembrono meninggalkan jejak mencurigakan supaya si pemilik akn tak curiga bila facebooknya sudah bisa ditembus.

so, walau facebook kita nampak tak ada perubahan, bukan berarti facebook kita masih virgin, alias belum pernah dibobol orang lain.xixixix………

Diluar sana tak terhitung banyak orang mudah sekali keluar masuk facebook orang lain. Bahkan Hacker kacangan berlomba-lomba unjuk gigi memperbanyak koleksi korban facebook yang berhasil dibobol.

Kesepakatan tak tertulis para hacker menempatkan akun FB sebagai kemampuan paling basic yang harus bisa ditembus.

Di sini kita akan belajar “jampi-jampi” tolak bala’ supaya FB kita tak mudah ditembus oleh hacker.
Kita hanya perlu awas dan mengenali jenis-jenis hacker yang bisa login di akun kita. Berdasarkan kelasnya, inilah pembagiannya:

1. Hacker kebetulan:
Dia bisa membuka akun milik orang lain karena kecerobohan si pemilik FB tersebut, misal dia OL di tempat umum: kampus, warnet dll. Namun dia lupa log out dari FBnya. Kemungkinan FBnya bisa dimasuki orang lain yang memungkinkan dirubah paswordnya.

Antisipasi:
selalu hati-hati dan ketika OL di tempat umum

2.Hacker tebak-tebakan:
Dia bisa membuka akun milik orang lain karena dengan sengaja menebak pasword dan ndelalahnya benar. Cara ini adalah cara paling menyedihkan, namun dia diuntungkan dengan korban- korban yang membuat pasword terlalu mudah ditebak”

Antisipasi:
jangan buat pasword yang berkaitan dengan data diri Anda.
misal tanggal lahir, nama Anda, no HP Anda, artis favorit Anda.

Memang, hacker tipe ini tak berkesan profesional, namun banyak pemilik FB membuat pasword yang mudah sekali ditebak. tentu saja hacker janis ke-2 ini bisa tembus.

3.Hacker manual
Dia memburu pasword korban dengan pencarian manual seperti mengakses semua data pribadi korban, keluarga dsb untuk mengetahui pasword akunnya.

kelihatan konyol, namun cara ini yang dipakai hacker Amerika untuk membobol akun credit card artis holliwood disana.

Antisipasi:
jangan pernah kita membuat pasword yang sama untuk akun yang berbeda.
siapa sangka, orang bisa membool akun kita gara-gara org lain mengetahui pin ATM,BB, pasword email dll yang ternyata kode tersebut juga kita pakai untuk pasword akun lain.

4.Hacker profesinal:
Ini yang paling penting. Mereka tak butuh 3 cara diatas untuk mencuri pasword Anda. Mereka cukup menggunakan software tertentu, merekam jejak Anda, mengakali mesin penjawab, melakukan pishing dll. Ini yang kadang tak kita sadari,seperti yang saya alami seminggu yang lewat,facebook saya di bobol untuk mengambil chips poker saya,dan bener sekali chips poker yg sebelumnya 63M tinggal 500k: ok, mari kita bahas :

-pishing: hacker membuat aplikasi tertentu di FB yang mengharuskan orang yang mengaksesnya memasukkan email dan pasword. hati-hati 80% mereka hacker murni.

-Mereka dengan inocent pura-pura mengaku sebagai pemilik akun tersebut dan meminta pasword baru karena lupa pasword lama.
Permintaan mereka bisa dikabulkan karena yang menjawab adalah mesin penjawab otomatis.

Mereka cukup mengetahu alamat email yang Anda pakai di facebook dan mereset paswordnya melalui mesin penjawab otomatis yang ada di yahoo, gmail dan FB.

Berikut metode wajib dalam mengamankan akun kita:
1.Setiap Anda mendaftar akun baru tertentu, buatlah pasword yang beda dari akun lama, misal akun email,FB, twitter, YM dll.
semua pasword dari akun tersebut jangan sampai sama

2.ubahlah pasword Anda secara rutin mungkin tiap 3 bulan sekali bila akun Anda adalah akun yang penting, seperti email bisnis, pin ATM dll.

4.jangan buat pasword terlalu pendek, minimal 6 karakter

5. jangan membuat pasword menggunakan tanggal lahir, no hp atau data pribadi lainnya.

6.modifikasi pasword Anda dengan paduan huruf kecil +huruf besar+angka

7.JANGAN CANTUMKAN NO HP & EMAIL DI FB ANDA!
modal utama hacker profesional membobol FB salah satu unsur paling penting adalah dengan mengetahui email korban,

no HP juga jangan dipublikasikan di FB. tak ada alasan penting bagi orang lain mengetahui no HP Anda. Bila mereka mengenal Anda di FB, maka minta mereka menghubungi via FB saja.

8.Selalu logout dari semua akun bila hendak mematikan komputer pribadi Anda walau dhanya anda yang menggunakannya.

9.Jangan terpancing untuk join aplikasi tertentu yang tak jelas di FB. APalagi yang meminta Anda memasukkan id & Pasword. Kemungkinan besar itu adalah pishing yang sengaja mencuri pasword Anda.!

Tips Agar Paypal Aman dari Hacker

Tips Agar Paypal Aman dari Hacker


Beberapa waktu yang lalu, saya pernah mengalami kejadian yang menjengkelkan di mana akun paypal saya dihack oleh seseorang yang tidak bertanggung jawab dan hampir membuat kami sesama pebisnis online bentrok karena si hacker menggunakan akun seorang teman sebagai transit dana. Akibatnya, kami saling berburuk sangka, untunglah semua sudah teratasi dengan baik, so untuk anda yang ingin akun paypalnya aman, ikuti langkah sederhana berikut ini.

1. Amankan Email Anda

Paypal sebenarnya sangat aman, yang tidak aman email Anda, kejadian yang saya alami berawal dari bobolnya email dan akhirnya si hacker dapat merecovery pasword dengan menggunakan email yang sudah dikuasai, so amankan email anda. Gimana caranya? Pertama, jangan membuat pasword yang mudah dibaca, gunakan pasword yang sangat sulit untuk ditebak misalnya begini: %%434*)9kjgmbKGM, di jamin pasti aman. Lha kok susah sekali mengingatnya mas? gampang, anda cukup save dengan format notepad di flashdisk anda, jadi kalo mau login tinggal copas saja, aman dan tidak ribet kok. Kedua, anda bisa menggunakan email di server hosting web anda, misalnya saya menggunakan payment@penulis-content.info lebih aman dan juga mudah.

2. Jangan beberkan nomor VCC/CC atau nomor rekening anda, karena kedua data tersebut digunakan untuk merecovery pasword akun paypal anda.

3. Jangan akses akun paypal anda di sembarangan warnet, karena sebagian warnet sudah menginjek virus keylogger yang dapat mendeteksi pasword yang anda ketikan bahkan pasword yang anda simpan seperti langkah pertama. Lebih baik anda akses akun paypal anda via handphone, lebih aman kok.

4. Jangan masukkan nomor telpon yang sering anda gunakan untuk berbisnis di dalam profile akun paypal anda, karena ini juga dapat digunakan oleh hacker untuk mencuri data anda.

Semoga bermanfaat

Membangun Situs Aman dari Hacker

Membangun Situs Aman dari Hacker

Berikut ini adalah beberapa tips dalam Membangun Websites yang tidak mudah di jebol Hacker. Tips ini dibuat oleh moderator komunitas white hacker Yogyafree, Nathan Gusti Ryan.

Sehubungan dengan maraknya deface atau hacking isi websites pemerintah maupun organisasi besar maka berikut ini berbagai tips yang dapat dilakukan oleh web administrator untuk membangun Webserver yang tangguh dan tidak mudah dibobol oleh Hacker.

Pertama
Pada umumnya, hosting websites dilakukan pada ISP (Internet Service Provider) dengan space tertentu, lalu kita melakukan upload website via FTP atau via CPANEL (Control Panel). Webhosting inilah yang rawan dan mudah sekali dibobol oleh Hacker di antaranya mengunakan teknik SQL Injection. Maka disarankan agar mengunakan Server sendiri dan mengunakan VPS (Virtual Private Server). Dengan Server sendiri atau Virtual Private Server bisa mengunakan berbagai proteksi terhadap kita secara Customized. Beda dengan Web Hosting, proteksi security dilakukan terserah apa kata ISP. Kelemahan proteksi inilah yang dimanfaatkan oleh Hacker dengan melakukan Port Scanning untuk menemukan celah security yang bisa ditembus untuk bisa masuk dan mengambil alih websites tersebut.

Tips Kedua
Mengunakan Hardware Security yang powerfull diantaranya yang memiliki fitur Firewall, IDS (Intrusion Detection System) dan IPS (Intrusion Prevention System). Contohnya mengunakan Fortigate, Cisco Series Security, 3Com Tipping Point, dan lainnya. Dapat juga mengunakan software IDS seperti Black ICE Countermeasures ataupun Distro Linux untuk security system seperti Smootwall, Monowall, Customized Distro Linux, dan lainnya. Umumnya, baik software maupun hardware security ini bisa secara otomatis mengirimkan email alert bahkan bisa mengirimkan alert via SMS jika system mendeteksi adanya serangan dari hacker.

Tips Ketiga
Mengunakan system yang Stable yang sudah perfect systemnya, sehingga kemungkinan adanya celah keamanan juga dapat diminimalkan. Banyaknya software atau tool web builder dengan berbagai versi terutama versi gratis/ free License/ Freeware, sebaiknya para pemakai memilih versi yang sudah dinyatakan Stable. Seperti adanya BUG pada software Joomla versi 1.5.0 – 1.5.5.

Tips Keempat
Web Administrator/ System Administrator harus melakukan Review, Testing, Simulasi secara berkala terhadap keamanan pada Server yang dikelolanya. Bahkan bisa bekerja sama dengan Hacker (White Hacker yang dapat dipercaya reputasinya) untuk melakukan Audit terhadap implementasi Security webservernya

tips aman fb

Berikut 10 tips Kaspersky Lab untuk mencegah dari serangan Facebook Login phising dan hack Fb:

1. Untuk situs sosial seperti Facebook, buat bookmark untuk halaman login atau mengetik URL www.facebook.com secara langsung di browser address bar.
2. Jangan mengklik link pada pesan email.
3. Hanya mengetik data rahasia pada website yang aman.
4. Mengecek akun bank Anda secara regular dan melaporkan apapun yang mencurigakan kepada bank Anda.
5. Kenali tanda giveaway yang ada dalam email phising:
6. Menginstall software untuk kemanan internet dan tetap mengupdate antivirus.
7. Menginstall patch keamanan.
8. Waspada terhadap email dan pesan instan yang tidak diminta.
9. Berhati-hati ketika login yang meminta hak Administrator. Cermati alamat URL-nya yang ada di address bar.
10. Back up data anda.

Yang paling penting adalah anda senantiasa harus berhati-hati terhadap link-link mencurigakan yang tidak anda kenali, pastikan ketika login facebook, anda melakukannya dihalaman asli facebook yaitu https://login.facebook.com/login.php

MENYIKAPI PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI DI ERA GLOBALISASI UNTUK MENUJU SUKSES MASA DEPAN

MENYIKAPI PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI DI ERA GLOBALISASI UNTUK MENUJU SUKSES MASA DEPAN

Dewasa ini kita memasuki era Globalisasi yang ditunjang oleh perkembangan yang pesat dari teknologi Informasi. Adanya gabungan dari teknologi telekomunikasi dengan komputer menghasilkan suatu media yang mampu menembus batas fisik antar negara melalui dunia maya yang disebut dengan internet. Internet atau internetworking yang tidak hanya mampu mengolah pesan atau data saja, tetapi memungkinkan kita bisa bercakap-cakap dan bertatap muka dengan seseorang (User Interface) yang jaraknya jauh, sehingga teknologi ini telah menghapus jarak ribuan kilometer antar bangsa hanya dalam hitungan detik saja.

Adanya teknologi Informasi semacam internet sekarang ini juga mampu meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja. Oleh karena itu maka perkembangan Teknologi Informasi harus disikapi dengan sikap terbuka dan diterima dengan baik oleh kita. Walaupun harus diakui bahwa dengan perkembangan Teknologi Informasi yang begitu pesat sekarang ini selain membawa dampak positif juga berdampak negatif bagi yang menyalahgunakannya.

Tidak mengikuti perkembangan Teknologi Informasi berarti tidak dapat bersaing. Slogan seperti ini patut ditanamkan dalam diri kita. Coba bayangkan di Era Globalisasi ini, dimana segala hal berbau kecanggihan Teknologi seperti alat-alat sekolah, perkantoran, dan rumah tangga tetapi kita tidak paham dari kegunaan alat tersebut, apalagi mengoperasikannya. Jangan sampai di zaman yang serba modern dan canggih ini kita dianggap Gagap Teknologi ( Gaptek ).

Untuk itu mari sepatutnya kita terus belajar dan belajar untuk mengikuti perkembangan Teknologi Informasi yang bergerak sangat cepat. Karena untuk saat ini sampai ke depannya, tanpa memiliki dasar IPTEK, khususnya kemampuan dalam Teknologi Informasi maka orang tidak memiliki nilai jual dalam kompetensi di lingkungan kerja dan lemah dalam persaingan di dunia usaha.

Dalam era globalisasi seperti sekarang ini, teknologi Informasi sangat dibutuhkan dalam segala aspek kehidupan masyarakat. Sebagai contoh di dunia Perbankan kita dapat mentransfer uang untuk seseorang dalam hitungan detik saja atau kita dapat mengambil uang dari berbagai tempat di dunia ini tanpa harus datang ke Bank dimana kita menabung dengan adanya sistem online.

Di bidang persuratan dulu kita mengenal cara berkirim surat via pos. Ini memerlukan waktu sedikitnya satu hari untuk berkirim surat ke kota yang sama. Bayangkan jika harus berkirim surat ke negara lain. Berapa waktu yang dibutuhkan? Maka untuk saat ini kita mengenal teknologi kirim surat dengan email yang memungkinkan kita mengirim surat dengan. Email.

Di Bidang Pendidikan untuk mengatasi mahalnya harga buku dengan mulai mensosialisasikan adanya elektronic books atau yang kita kenal dengan e-book.

Di bidang hiburan saat ini tengah marak di stasiun televisi nasional menggunakan poling sms untuk menentukan bintang favorit kita atau band-band favorit kita meluncurkan milis untuk menjalin komunikasi dengan para penggemarnya.

Dari contoh-contoh di atas maka bisa untuk gambaran diri kita bahwa betapa pentingnya arti perkembangan Teknologi Informasi kita ikuti untuk kesuksesan kita di era Globalisasi ini. Untuk itu mari kita motivasi diri kita dengan menyikapi & mengikuti secara positif perkembangan Teknologi Informasi yang berkembang dengan begitu pesat, sehingga dalam hidup kita selalu tertanam sikap ingin maju dengan diiringi realisasi tindakan yang nyata. Dengan berbekal dari sikap ini bukan tidak mungkin Ilmuwan sekelas Newton yang waktu lahir memiliki tubuh yang mungil dan lemah, bodoh dalam setiap pelajaran tetapi bisa menciptakan rumus Energi, atau JP. Joule yang pemalas & tidak suka matematika tetapi mampu menciptakan Hukum Kekekalan Energi, atau Galileo galilei dengan teleskopnya ataupun ilmuwan-ilmuwan dunia lainnya mampu kita saingi dengan pemikiran kita yang bersumber dari partisipasi aktif kita mengikuti perkembangan Teknologi Informasi ini secara positif.

bijak pakai internet

Jaman sekarang hampir semua orang mengetahui apa itu internet. Banyak yang bilang saat ini kita hidup di jaman internet. Pada jaman revolusi industri, yang merubah dunia adalah penemuan mesin uap. Peradaban dan perekonomian Amerika maju pesat dengan dibangunnya jalur rel kereta api yang menghubungkan seluruh benua Amerika. Saat ini sejak ditemukannya internet, peradaban dan perekonomian dunia sedang berubah.

Kita semua sedang berada dalam masa perubahan dunia, masa dimana segala sesuatu mungkin karena hadirnya internet dalam kehidupan kita. Komunikasi dengan teman atau saudara yang berada di belahan dunia lain atau berbeda tempat dengan kita bisa dilakukan hanya dengan menggunakan Yahoo Messenger, MSN Messenger, atau Skype. Silaturahmi dan reuni dengan teman-teman sekolah masa kecil dan sahabat bisa dilakukan dengan menggunakan Facebook. Biaya telepon dapat dikurangi secara signifikan dengan menggunakan IP Phone. Rapat dengan rekan kerja dapat dilakukan tanpa meninggalkan meja kerja kita dengan menggunakan Video Conference. Dan masih banyak contoh lainnya.

Salah satu tokoh besar pada jaman internet sekarang ini seperti Bill Gates, berhasil bukan karena dia yang menemukan komputer, tapi dia menjadi berhasil karena dia membuat suatu sistem operasi yang digunakan pada komputer yaitu Windows. Sistem operasi Windows menjadi sistem operasi yang digunakan oleh hampir semua orang di dunia ini. Bill Gates mengambil langkah bijaksana dengan membangun Windows yang dapat membantu semua orang dalam hidup mereka sehari-hari. Setiap hari di kantor atau di tempat usaha kita dapat menyelesaikan semua tugas pekerjaan kita dengan lebih baik dengan menggunakan komputer yang menggunakan Windows.

Anda tentu pernah mendengar ketika Anda meminta suatu informasi dari seseorang dan dia tidak mengetahui jawaban informasi itu maka langkah selanjutnya yang dia ambil adalah buka Google untuk mencari jawaban informasi tersebut.

Topik artikel saya kali ini adalah “Menggunakan Internet dengan Bijak”. Saya memiliki tujuan agar semua orang yang membaca artikel saya kali ini akan menjadi orang-orang berhasil karena menggunakan internet dengan bijak. Anda bisa saja menjadi Bill Gates-Bill Gates selanjutnya, dan bahkan bukan tidak mungkin Anda akan mendirikan perusahaan yang melebihi Microsoft, Facebook, Google, Apple, Yahoo, dan Cisco.

Untuk menggunakan internet dengan bijak, ada hal-hal yang sebelumnya harus kita siapkan dan lakukan yaitu:

1. Buatlah email pribadi yang dapat dibuat secara gratis di Gmail.

2. Amankan komputer pribadi atau notebook Anda dengan menggunakan Antivirus yang sudah terpercaya seperti Norton Internet Security.

3. Bila Anda adalah seorang pengusaha atau praktisi TI, amankan jaringan internet di kantor Anda dengan menggunakan Firewall jaringan Open Source seperti Untangle.

4. Pilihlah password yang aman untuk alamat email Anda. Password yang aman terdiri dari kombinasi angka, huruf besar, huruf kecil dan tanda baca. Contoh: @InternetBijak123456#

5. Gunakan internet untuk memperoleh informasi yang benar-benar Anda butuhkan.

Saya ingin lebih menekankan pada poin keempat. Tidak semua informasi yang ada di internet layak untuk digunakan. Untuk menemukan mana yang layak dan mana yang tidak maka Anda harus bijaksana dalam menggunakan internet.

Cara memperoleh informasi dengan bijak di internet adalah:

1. Tentukan informasi apa yang ingin Anda peroleh dari internet.

2. Tanyakan bagaimana memperoleh informasi tersebut dari orang yang sudah berpengalaman di bidangnya. Bila Anda tidak mengenal orang tersebut, buka Google dan ketikkan namanya, bila orang tersebut memang kompeten di bidangnya, maka Anda akan dengan mudah menemukan informasi bagaimana cara menghubungi dia.

3. Saring kembali informasi yang Anda dapatkan sebelum Anda menggunakan atau membagikan informasi tersebut. Dengan melakukan hal ini, Anda turut serta dalam menjaga kualitas informasi di internet.

Keuntungan dari memperoleh informasi dengan bijak di internet adalah:

1. Anda dapat memperoleh informasi-informasi berharga dari sumber yang tepat dan dapat dipercaya.

2. Anda dapat menghemat banyak uang untuk memperoleh informasi-informasi yang berharga, karena banyak para ahli dan pembicara terkenal yang membagikan ilmu dan informasi yang mereka miliki secara gratis pada jaman sekarang ini.

3. Anda akan menjadi orang yang dapat dipercaya oleh orang lain sebagai sumber untuk memperoleh informasi yang tepat dan dipercaya sebagai ahli dalam bidang Anda.

Dalam proses untuk menggunakan internet dengan bijak kita perlu memperhatikan masalah keamanan, langkah awal yang saya ajarkan pengamanan dengan menggunakan Antivirus, Firewall dan kombinasi password yang tepat.

Berikut ini adalah beberapa tips untuk mengamankan Anda dalam menggunakan internet:

1. Jangan berikan data pribadi Anda ke situs yang mencurigakan. Data pribadi Anda adalah informasi penting yang bisa digunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk merugikan Anda.

2. Bila Anda ingin memperoleh suatu informasi dari situs tertentu tapi situs itu meminta data pribadi Anda sementara situs tersebut tidak tergolong aman maka Anda bisa memberikan alamat email Anda yang khusus Anda buat untuk keadaan-keadaan seperti ini. Ingat alamat email dari Gmail dapat dibuat dengan gratis.

Demikianlah informasi untuk menggunakan internet dengan bijak. Saya harap informasi ini berguna bagi Anda.

KEVIN MITNICK Hacker No 1 Di Dunia

KEVIN MITNICK Hacker No 1 Di Dunia


America’s The Most Wanted menjadi gelar kehormatan bagi Kevin Mitnick, seorang hacker nomer 1 dunia yang menjadi kracker begitu melegenda di kalangan praktisi teknologi informasi dan internet karena acap kali menyalahgunakan kelihaiannya dibidang program komputer yang digabungkan dengan ilmu rekayasa sosial (social enginering) untuk menjebol puluhan komputer perusahaan besar Amerika Serikat dan diklaim oleh FBI telah menyebabkan kerugian hingga ratusan juta dolar.

Berkat media massa Amerika, Mitnick menjadi orang paling dikenal dikalangan praktisi TI dan internet dunia, sekaligus ia menjadi legenda hingga saat ini karena kelihaiannya mengutak-atik data rahasia di puluhan database perusahaan raksasa dunia yang berkantor pusat di Amerika Serikat.

Federal Beurau Investigation (FBI) sangat geram dengan kelakuan Mitnick, karena ia selalu saja berulah membobol tidak hanya komputer-komputer perusahaan raksasa disana, seperti Sun Microsystem, bahkan ia berani mempermalukan FBI karena komputer utama inteligen dalam negerinya Amerika ini ditembus tanpa masalah sedikitpun. Kepiawaian Mitnick tidak hanya sampai disitu saja, ia juga ahli dalam melarikan diri dari kejaran FBI karena tidak rela hidup di sel isolasi yang telah dipersiapkan pihak FBI baginya.
Awal Karir Mitnick
Kevin David Mitnick (lahir 6 Agustus 1963; umur 47 tahun) adalah seorang konsultan dan pembuat keamanan komputer. Dia adalah salah satu hacker komputer yang paling kontroversial di akhir abad ke-20, yang merupakan kriminal komputer yang paling dicari di Amerika.
[sunting] Penangkapan Dan Penahanan

Mitnick mengawali karirnya sebagai seorang hacker sejak usia sekolah. Waktu itu ia masih menggunakan komputer dari fasilitas-fasilitas umum yang tersedia didekat tempatnya tinggal seperti di Radio Shack atau Perpustakaan Umum. Sebab saat itu harga sebuah komputer masih terbilang sangat mahal dan hanya mampu dibeli oleh perusahaan-perusahaan besar maupun lembaga pemerintah saja. Selain itu, Mitnick juga datang dari keluarga dengan tingkat ekonomi rata-rata.

Kesenangannya mempelajari komputer dan program-program didalamnya terus berlanjut hingga ia dewasa. Tentunya fasilitas umumlah yang menjadi lokasi belajarnya. Hingga akhirnya ia menemukan bahwa kemampuannya dibidang programing komputer ternyata bisa digunakan juga untuk hal-hal yang sedikit nyerempet bahaya.

Langkah bersejarahnya sebagai hacker nomer 1 dunia, dimulai dari melakukan penyusupan ke data-data milik Santa Cruz Organization, sebuah perusahaan piranti lunak dibidang sistem operasi UNIX. Namun sayangnya ia harus menerima hukuman karena ditangkap oleh kepolisian setempat dan dihukum 3 tahun penjara. Suatu langkah awal yang menyedihkan bagi Mitnick.
1981, Mitnick terbukti menghancurkan data melalui jaringan dan mencuri manual syarikat komunikasi.

1983, Mitnick terbukti menceroboh Pentagon melalui ARPANET dari kampus University of Southern California . Beberapa tahun kemudian Mitnick menghilang setelah dituduh kembali menceroboh dan mengubah sistem komputer.

1987, Mitnick terbukti mencuri software Santa Cruz Operation (SCO).

1988, Mitnick tertuduh mencuri kode akses sambungan langsung jarak jauh setelah tertangkap mencoba menceroboh dan mencuri sistem minikomputer Digital VAX /VMS .

Setelah 5 kali kes di atas terjadi isu Kevin Mitnick telah menyebar dalam skala negara Amerika. Mitnick menerima hukuman satu tahun penjara dan dilanjuti dengan kaunseling (counsel in English, saya tidak tahu terjemahannya) selama enam bulan.

Setelah keluar dari penjara Mitnick kemudian bekerja di Tel Tec Detective Agency. Segera setelah Mitnick bekerja seseorang mencurigai pemakaian sistem database secara ilegal, kembali Mitnick menjadi subjek siasatan FBI. Hakim Federal memerintahkan penangkapan Mitnick, namun Mitnick sudah terlebih dahulu menghilang.

Sampai tahun 1994 Mitnick megelabui fbi, marshal serta agen federal selama dua tahun, hingga di akhir 1994 Tsutomu Shimomura berhasil menjejaknya dengan pengejaran panjang secara elektronik setelah Mitnick menceroboh sistem komputer Shimomura di San Diego.

Bukannya jera akibat hukuman ini, setelah keluar penjara Mitnick terus melancarkan aksinya meretas komputer Digital Equipment Corporation menggunakan komputer temannya. Karena takut dijerat hukum, rekannya sendiri akhirnya melaporkan aksi Mitnick kepada yang berwajib. Tanpa menunggu lama FBI langsung meringkus dan mengirimkannya ke penjara untuk 1 tahun lamanya. Mitnick mengakui perbuatannya ini sebagai sebuah usaha untuk sekedar mengetahui keamanan sistem komputer utama milik Digital Equipment Corp. Selain itu ia juga mengakui telah mengambil beberapa data penting dari piranti lunak yang diproduksi oleh perusahaan tersebut untuk dikembangkannya sendiri.

Kemampuannya sebagai hacker pun semakin menajdi-jadi. Didukung dengan pengetahuan baru yang dikuasainya, bidang rekayasa sosial, ternyata sangat bermanfaat bagi Mitnick dalam melakukan manipulasi logika terhadap orang lain yang diajaknya berkomunikasi demi mengorek informasi rahasia berupa password komputer sasaran berikutnya.

Kemampuan baru yang dimiliki Mitnick ini pun di uji cobanya sendiri dengan menembus informasi rahasia dari perusahaan penyedia jasa telpon selular yang waktu itu sangat ketat penggunaannya di Amerika Serikat. Tanpa waktu lama, ia berhasil mendapatkan satu jalur telpon seorang pelanggan dari dan tanpa disadari oleh pengelola perusahaan tadi. Akibatnya, dengan bebas Mitnick memanfaatkan fasilitas gratis ini untuk masuk ke jalur internet. Karena merasa jalur telpon yang dipakai tanpa bayar alias orang lain yang harus membayarnya, ia terus asyik di dunia maya hingga suatu saat harus diputus oleh perusahaan penyedia jasa telpon seluler tadi karena biaya yang telah digunakan overload.
Akhirnya Tertangkap
Entah disadari atau tidak, Mitnick berhasil ditangkap oleh FBI karena peristiwa usilnya memanfaatkan fasilitas telpon seluler orang lain untuk akses internet. FBI bekerjasama dengan seorang hacker yang juga diragukan ‘keberhasilannya’, Tsutomu Shimomura, dan seorang penulis kolom di majalah New York Times yang diam-diam telah meriset selama bertahun-tahun terhadap Mitnick dan segala aksinya, akhirnya mampu meringkus hacker nomer wahid dunia ini di apartemennya di Raleigh, California Utara.

Setelah pengejarannya dipublikasi, FBI menangkap Kevin Mitnick pada bulan Januari 1995 di apartemennya di kota Raleigh, North Carolina atas tuduhan penyerangan terhadap pemerintahan.

Walaupun telah tertangkap, sempat-sempatnya Mitnick menjelaskan alasan ia tertangkap, yakni karena bantuan operator selular yang melakukan pencarian ke database penagihan terhadap dial-up kelayanan internet dari internet Netcom POP. Berdasarkan informasi inilah yang akhirnya memudahkan Shimomura melacak keberadaan Mitnick dengan alat pelacak selular, Cellscope 2000.

Kelompok 2600: The Hacker Quarterly telah menjalankan aksi “Free Kevin”. Tidak hanya di Amerika kelompok ini menjalankan gerakan tersebut ke seluruh dunia dan membentuk Hackers on Planet Earth (HOPE).

2002, pada bulan Januari Mitnick akhirnya dibebaskan dari tahanan dan selama setahun berikutnya ia dilarang mengunakan internet sampai 21 Januari 2003. Mitnick akhirnya muncul di internet pertama kalinya di situs Labmistress , situs blog milik teman wanitanya. ™

Kini Kevin Mitnick bekerja sebagai CEO Defensive Thinking , sebuah syarikat keselamatan jaringan.

Sejak dibebaskan Mitnic berusaha untuk memperbaiki hidupnya. Ia menuliskan dua buku mengenai hacking, selain itu ia juga mendirikan perusahaan konsultan keamanan sendiri.

Kisah Kevin Mitnick ini pada tahun 2000 diabadikan ke dalam film Takedown , judul lengkapnya “Takedown: The Pursuit and Capture of Kevin Mitnick, America’s Most Wanted Computer Outlaw”. Film tentang dunia hacking lainnya adalah War Games (1983), Sneakers (1992), Hackers (1995) dan Antitrust (2001).

Sejarah tentang Hack, Hacker, dan Hacking

Sejarah tentang Hack, Hacker, dan Hacking

Sebelum terbentuknya komunikasi yang tercipta di Internet, pada tahun 1960-an beberapa mahasiswa ilmu komputer di Massachusetts Institute of Technology (MIT) yang gemar untuk melakukan engineering dan re-engineering terhadap perangkat keras dan perangkat lunak sering melakukan diskusi-diskusi terbuka yang disana membahas masalah :

* Ide-ide mengenai pengembangan perangkat keras dan perangkat lunak
* Ide-ide mengenai transformasi terhadap teknologi dan informasi

Pengistilahan dan perkataan “Hack” sebenarnya adalah merupakan slang yang pada saat itu belum memiliki arti yang spesifik dan sebenarnya. Kebiasaan-kebiasaan mengucapkan “I Hack This Stuff” seakan-akan memberikan arti bahwa istilah Hack merupakan kegiatan yang sedang dan memperoleh hasil setelah melakukan pengembangan terhadap segala sesuatu yang dilakukan. Pengembangan-pengembangan yang secara khusus diberikan kepada minicomputer dan microcomputer tersebutlah istilah “Computer Hacker” terbentuk.

Dengan kata lain, Computer Hacker adalah seseorang yang mengaplikasikan kemampuan dalam cakupannya mengenai komputer software, komputer hardware, komputer arsitektur, komputer desain, serta administrasi yang terkandung didalamnya. Seorang Hacker dituntut memiliki kemampuan dalam hal pemrograman untuk tingkatan software, dan keahlian dibidang hardware. Tuntutan yang sedemikian luasnya untuk keamanan disisi sistem aplikasi dan jaringan, memberikan motivasi bagi seorang Hacker untuk mengembangkan keahlian tersebut sehingga hasil dari penelitian yang dilakukan akan memberikan dampak yang positif bagi kelangsungan IT itu sendiri.

Dengan melihat sekelumit penjelasan diatas, kita dapat memberikan kesimpulan bahwa Hacking bukanlah sebatas pada kegiatan illegal yang identik dengan pengrusakan sebuah sistem dan aplikasi, atau sebatas kegiatan-kegiatan tentang pencurian sebuah data-data penting, melainkan kepada tindakan untuk melakukan perubahan yang mendasar atau perbaikan-perbaikan terhadap sistem dan aplikasi, baik yang berupa software ataupun hardware.

KELOMPOK HACKER BERDASARKAN MOTIF

* Black Hat Para hacker yang menjelma menjadi cracker / attacker yang menggunakan kemampuannya untuk tujuan kriminal dan cenderung membahayakan kepentingan pihak lain. Pada umumnya orang-orang yang tergabung dalam kelompok ini adalah yang bergerak secara individu atau sesuai idealisme tertentu dan tidak terikat atas kepentingan pihak tertentu.
* Grey Hat Para hacker yang memberikan informasi yang diperoleh ke para attacker maupun para vendor, untuk memperoleh imbalan tertentu. Kelompok ini dikenal juga sebagai cracker, yakni orang-orang yang tidak memiliki keberpihakan pada pihak manapun dan menjual berbagai informasi yang diperlukan sesuai kebutuhan yang ada.
* White Hat (hacker sejati) Orang-orang yang melakukan aktivitas hacking dalam rangka memperoleh informasi tentang celah-celah keamanan, maupun kelemahan-kelemahan yang dimiliki untuk diberikan kembali kepada pihak yang bersangkutan untuk disempurnakan kembali.
* Blue Hat yang punya kemampuan seperti white hat, tapi berkecimpung di dunia pendidikan.

TUJUH KELOMPOK HACKER BERDASARKAN PROFILE KEMAMPUAN

Pembagian para hacker berdasarkan profile kemampuan profesionalnya terbagi menjadi tujuh kelompok. Hal ini sebagaimana dijelaskan oleh Marc Rogers MA, seorang guru besar psikologi dari University of Manitoba Hawai, yakni:

* Tool Kids/NewBies Orang-orang yang baru belajar aktivitas hacking, namun kemampuan kemampuan tentang komputer serta teknik pemrograman relatif terbatas dan hanya baru bisa membuat program-program dasar. Aktivitas hacking yang dilakukan, umumnya menggunakan bantuan aplikasi yang terdapat di internet hingga tidak murni mengandalkan kemampuan individunya.
* Cyber Punk Orang-orang yang memiliki pengetahuan dan teknik komputer yang lebih tinggi dibandingkan NewBies. Mereka sudah mampu memahami karakteristik dari sistem jaringan ataupun sistem yang sedang mereka serang. Pengetahuan mereka tentang bahasa pemrograman cukup andal, karena mampu mendefinisikan hingga karakteristik umumnya. Dengan kemampuannya ini, ia sudah mampu menciptakan alat bantu infiltrasi sendiri, hingga tidak lagi menggunakan program-program bantu yang tersedia di internet. Aktivitas-aktivitas yang dilakukan memiliki kecenderungan untuk kriminal, seperti defacing web, carding, ataupun spamming.
* Internals Orang-orang yang masih bergabung ataupun pernah (mantan) dengan perusahaan TI, dengan kemampuan komputer dan programming yang anda. Dan melakukan berbagai aktivitas hacking dengan mengandalkan berbagai kombinasi sumber daya internal maupun eksternal yang ada untuk berbagai tujuan. Contoh, pelanggaran paling sering dilakukan adalah breaking over priviledge activity, yakni segala aktivitas yang melanggar batasan-batasan hak yang dimiliki.
* Coders Golongan ini dikenal juga sebagai resources, yakni orang-orang yang menjual berbagai informasi yang ada di internet ke pihak-pihak yang membutuhkan. Kemampuan programming dan teknisnya sangat andal dan kelompok ini malakukan berbagai aktivitas infiltrasi dalam rangka untuk memperoleh berbagai data ataupun informasi yang dapat dijual. Coders juga membantu membuat berbagai aplikasi bantu hacking yang dibutuhkan oleh para hacker ataupun attacker/cracker yang membutuhkan.
* Old Guard Hackers (Idealism Gate Keepers) Para hacker sejati yang murni melakukan aktivitas-kativitas hacking dalam rangka untuk tujuan ilmiah dan kebaikan semua pihak. Jumlah golongan ini relatif sangat sedikit, karena idealisme yang dijunjung memaksa mereka untuk menggunakan kode etik yang dijunjung tinggi oleh para hacker, yakni kemampuan di atas segalanya.
* Professional Criminals Para attacker/cracker yang bergerak atas nama kelompok ataupun individu dan melakukan berbagai aktivitas cyber crime sebagai sumber kehidupan utamanya. Kemampuan yang dimiliki oleh kelompok ini sangat sempurna karena mengombinasikan berbagai piranti keras dan pengetahuan programming yang bisa diandalkan dibantu data/informasi yang diperoleh dari Coders. Aktivitas kejahatan yang dilakukan tidak lagi dalam kelas cyber punk yang lebih banyak pada target individu, namun justru pada kalangan korporat dengan jalan merampok dana yang tersedia dengan melakukan transfer secara tersembunyi.
* Cyber Terrorist Sekelompok orang atau individu yang bertindak atas dasar sentimen pada suatu kelompok atau pihak tertentu, dan melakukan berbagai aktivitas yang bertujuan untuk menunjukkan eksistensi mereka pada lingkungan dunia. Tingkatan kemampuan yang dimiliki kelompok ini adalah yang tertinggi karena menggabungkan berbagai sumber daya yang ada, level kemampuan, bahkan menggunakan sarana prasarana bantuan dari pihak sponsor yang membantu seperti satelit komunikasi.

Apapun alasannya ‘hacking’ adalah tindakan yang tidak melangar hukum, namun disebut “cracking” apabila digunakan untuk merusak, menghilangkan data / sesuatu yang bukan milik kita. Akan tetapi yang kita ketahui bersama – sama bahwa tidak adanya jaminan yang memastikan data atau informasi yang kita punya adalah 100 % aman dan kondisi inilah yang digunakan orang untuk memulai “pekerjaan” merusak dari awalnya iseng hingga professional. Hal terpenting yang bisa kita lakukan adalah menutup segala kemungkinan celah keamanan yang terbuka dan selalu mengupdate data / informasi [ siaga ].